Peneliti Ahli Utama, Pusat Riset Iklim dan Atmosfer (PRIMA), Organisasi Riset Kebumian dan Maritim (OR KM) – BRIN, Widodo Setiyo Pranowo menjadi salah satu pengajar dalam Summer Course and Field Study “Anthropogenic Pressure on Small Islands” (ANTHROPOS), Kamis, (4/8/2022). Summer Course ini diselenggarakan oleh Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) bekerjasama dengan Aix Marseille University Perancis.
Widodo, dalam paparannya yang berjudul “Oil spill investigation in Bintan-Batam coastal waters and in Indonesian seas“, membeberkan wilayah mana sajakah yang rentan dan sensitif terhadap tumpahan minyak. Karakter hidrodinamika lautan Indonesia yang mempengaruhi penyebaran tumpahan minyak juga dipaparkan widodo.
Dua kasus tumpahan minyak di wilayah perbatasan, yakni di Selat Singapura dan di Laut Timor, menjadi bahan diskusi yang hangat selama kegiatan belajar mengajar tersebut yang diikuti oleh 9 (sembilan) orang mahasiswa dari Aix Marseille University Perancis, dan 3 (tiga) orang mahasiswa UMRAH.
Widodo juga melakukan kunjungan dan diskusi terkait potensi kerjasama riset survei, pembimbingan tesis mahasiswa dan publikasi ilmiah dengan pengelola Laboratorium Oseanografi, Komputasi dan Pemodelan milik Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan UMRAH.